Jelang Idul Fitri, Kodim 1702 Jayawijaya Gelar Bazar Murah

    Jelang Idul Fitri, Kodim 1702 Jayawijaya Gelar Bazar Murah

    Wamena - Guna meringankan beban masyarakat jelang hari raya idul fitri, Kodim 1702/Jayawijaya gelar bazar murah, bertempat di Koramil 1702-01/Wamena Jln Trikora Distrik Wamena, Kabupaten Jayawijaya, Provinsi Papua Pegunungan, Selasa (02/04/2024).

    Komandan Kodim 1702/Jayawijaya Letkol Cpn Athenius Murip, S.H., M.H., mengatakan, kegiatan bazar murah ini berlangsung satu hari guna membantu kesulitan masyarakat di Kabupaten Jayawijaya khususnya Distrik Wamena jelang hari raya idul fitri.

    “Bazar murah ini untuk membantu masyarakat menyediakan pangan dengan harga yang relatif murah dari harga pasaran jelang hari raya idul fitri, ” jelas Dandim.

    Lebih lanjut, Dandim menambahkan, kegiatan ini juga untuk mendukung program nasional serta upaya TNI dalam pengendalian inflasi di daerah.

    “Selain membantu masyarakat jelang idul fitri, bazar murah ini juga untuk mendukung program nasional serta upaya TNI melalui Kodim 1702/Jayawijaya dalam pengendalian inflasi di daerah, ” pungkasnya.

    idul fitri ramadhan kodim 1702 tni bazar murah sembako inflasi papua pegunungan
    Dony Numberi

    Dony Numberi

    Artikel Sebelumnya

    Peringati HUT Persit Ke 78, Persit KCK Kodim...

    Artikel Berikutnya

    Kapolda Papua Hadiri Buka Bersama Keluarga...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Kodim Jayapura Dukung Pemerintah Kota Jayapura Apel Gelar Pasukan Keamanan Pilkada Serentak Tahun 2024
    A Celebration of Unity: TNI 323 and Nipuralome Villagers Commemorate Battalion Anniversary Together
    Building Bonds, Building Futures: TNI 323 and Ambobera Residents Unite in Service
    ROSITA Initiative: TNI 503 Kostrad Boosts Local Economy, Inspiring Hope in Papua

    Ikuti Kami